Cara Bepergian ke Luar Negeri di Usia Muda dengan Mudah


Bepergian ke luar negeri merupakan impian dari semua orang. Bepergian ke luar negeri membuat manusia dapat membuka matanya untuk melihat kehidupan yang ada di belahan bumi yang lain. Bepergian ke luar negeri menambah pengalaman dan pengetahuan tentang kebudayaan dari negara yang dikunjungi. Selain itu, bepergian ke luar negeri merupakan cara untuk melatih ketahanan mental ketika berada di tempat yang asing.

Tips Keluar Negeri Saat Masih Muda

Bepergian ke luar negeri memang membutuhkan dana yang tidak sedikit. Dibutuhkan persiapan dana yang matang untuk mewujudkan impian menginjakkan kaki di negara asing. Dana tersebut dialokasikan untuk membeli tiket perjalanan pulang dan pergi, mengurus dokumen perjalanan, akomodasi, makan, dan biaya lain-lain. Dana untuk berlibur ke luar negeri bisa didapatkan melalui pinjaman dana tunai pribadi. Dana kredit online tanpa kartu kredit untuk bepergian ke luar negeri lebih mudah didapatkan daripada menabung selama bertahun-tahun tetapi jumlahnya tidak pernah mencukupi biaya untuk berlibur ke luar negeri. Selain menggunakan dana yang didapatkan dari kredit atau pinjaman, berlibur ke luar negeri di usia muda dapat diwujudkan dengan cara-cara di bawah ini.

1. Program Pertukaran Pelajar

Cara yang dapat ditempuh untuk mewujudkan impian pergi ke luar negeri di usia muda adalah dengan mengikuti program pertukaran pelajar. Program pertukaran pelajar biasanya diadakan melalui kerja sama yang dijalin oleh perguruan tinggi di dalam negeri dengan perguruan tinggi di luar negeri. Ada pula program pertukaran pelajar yang diadakan berkat kerja sama antara dua negara. Pelajar yang mengikuti program pertukaran pelajar berkesempatan untuk mengikuti proses pendidikan di perguruan tinggi di luar negeri dengan durasi yang sudah disepakati sebelumnya. Mulai dari satu bulan, satu semester, satu tahun, bahkan satu musim saja. Pelajar yang mengikuti program pertukaran pelajar tidak hanya menghabiskan waktunya untuk belajar. Mereka dapat memanfaatkan waktu mereka di luar negeri dengan mengunjungi tempat-tempat wisata yang menarik di luar negeri.

2. Beasiswa

Beasiswa adalah cara yang paling banyak ditempuh oleh muda-mudi yang ingin merasakan sensasi tinggal di negeri orang dengan gratis. Beasiswa tidak hanya diperuntukkan untuk pelajar atau mahasiswa yang memiliki nilai akademik yang cemerlang. Siapa saja berhak mendapatkan beasiswa ke luar negeri asalkan memiliki motivasi yang kuat dan kemauan untuk bekerja keras. Yang paling penting dalam mendapatkan beasiswa ke luar negeri adalah semangat pantang menyerah karena persaingan mendapatkan beasiswa ke luar negeri sangatlah ketat. Beasiswa untuk ke luar negeri sangatlah banyak, bahkan pemerintah Indonesia menyediakan beasiswa LPDP untuk program S2 dan S3 di luar negeri. Pemerintah luar negeri juga menyediakan program beasiswa untuk pelajar dari negara yang menjamin kerja sama dengan mereka. Sebut saja, beasiswa KGSP dari Korea Selatan, beasiswa Erasmus Mundus dari negara-negara di Eropa, dan masih banyak lagi.

3. Program Aupair

Program Aupair adalah program untuk mewujudkan impian bepergian ke luar negeri sekaligus mencari pengalaman bagi mahasiswa yang baru lulus dan bingung akan melangkah ke mana. Program Aupar memberikan kesempatan bagi lulusan baru untuk tinggal bersama keluarga angkat di luar negeri selama beberapa waktu. Nantinya, keluarga angkat akan memberikan uang saku setiap bulan dan kesempatan untuk melanjutkan pendidikan. Namun, ada syarat bagi peserta program Aupair untuk membantu pekerjaan keluarga angkat setiap hari Senin sampai dengan Jumat selama lima jam per hari. Peserta program Aupair bukanlah TKI karena status peserta program tersebut adalah pelajar. Selain itu, pekerjaan yang dilakukan untuk membantu keluarga angkat bukanlah pekerjaan yang dilakukan oleh keluarga angkat, melainkan pekerjaan yang berkaitan dengan kebudayaan keluarga angkat. Misalnya, membuat kuliner khas negara setempat, membantu menyiapkan festival atau hari raya negara setempat, membuat kerajinan tangan, dan masih banyak lagi.

4. Magang di Luar Negeri

Mahasiswa yang berada di semester lima atau enam pasti diharuskan untuk mengikuti magang selama beberapa bulan. Tujuan dari magang adalah untuk belajar mengaplikasikan ilmu yang sudah didapatkan selama di bangku kuliah ke dalam dunia kerja. Jika ingin mendapatkan pengalaman magang yang luar biasa, maka pilihlah magang di perusahaan luar negeri. Ada banyak hal berharga yang didapatkan dengan magang di luar negeri, mulai dari kemampuan penerapan ilmu yang meningkat, pengalaman berada di lingkungan kerja, serta pengalaman tinggal di negara orang. Namun, dalam memilih perusahaan tempat magang haruslah teliti. Pastikan perusahaan tersebut adalah tempat yang tepat untuk mengaplikasikan ilmu yang didapat selama proses perkuliahan. Selain itu, pilihlah perusahaan magang yang memberikan akomodasi dan uang saku bagi para pemagang.

5. Menjadi Volunteer

Salah satu cara untuk mewujudkan impian ke luar negeri dengan tujuan yang mulia adalah dengan menjadi volunteer. Namun, volunteer yang dimaksud bukan hanya meliputi orang-orang yang membantu di pengungsian atau tempat bencana alam. Volunteer yang dimaksud adalah volunteer untuk kegiatan atau organisasi yang bertaraf internasional. Kegiatan bertaraf internasional yang sering menjaring volunteer adalah Olimpiade, SEA Games, ASEAN Games, dan masih banyak lagi. Sedangkan, organisasi bertaraf internasional yang membuka peluang bagi muda-mudi untuk menjadi volunteer adalah organisasi di bawah PBB seperti UNICEF, UNESCO, WHO, WWF, dan masih banyak lagi. Tentu saja untuk menjadi volunteer di kegiatan atau organisasi internasional harus dibekali dengan kemampuan bahasa Inggris aktif dan pasif yang mumpuni. Ada banyak hal yang didapatkan dengan menjadi volunteer, mulai dari pengalaman, relasi, serta soft skill yang semakin berkembang.

6. Pilih Pekerjaan yang Bisa ke Luar Negeri

Cara yang paling mudah untuk mewujudkan impian bepergian ke luar negeri adalah dengan memilih pekerjaan yang memberikan kesempatan untuk bepergian ke luar negeri. Ada banyak pekerjaan yang membantu mewujudkan impian ke luar negeri mulai dari jurnalis, fotografer, penerjemah, diplomat, PNS, dan masih banyak lagi. Selain menyelesaikan pekerjaan, pasti ada waktu yang tersisa untuk berkeliling di luar negeri. Terlebih lagi bepergian ke luar negeri dalam rangka menyelesaikan pekerjaan pasti dibiayai oleh instansi atau perusahaan.

7. Ikut Kompetisi Bertaraf Internasional

Cara mewujudkan impian ke luar negeri yang satu ini sudah banyak ditempuh oleh muda-muda dari belahan dunia. Oleh karena itu, jika memiliki bakat di bidang tertentu, kembangkanlah bakat tersebut. Selain itu, jangan ragu untuk menunjukkan bakat yang dimiliki melalui kompetisi yang bertaraf internasional. Apalagi sekarang semua bakat dapat dilombakan secara internasional. Mulai dari menulis, menyanyi, menggambar, hingga bermain game. Mengikuti kompetisi yang bertaraf internasional memberikan pengalaman bepergian ke luar negeri secara gratis, bahkan menghasilkan uang jika berhasil memenangkan kompetisi yang diikuti.

Semoga satu dari tujuh cara untuk mewujudkan impian bepergian ke luar negeri dapat diwujudkan oleh muda-mudi Indonesia. Dan yang terpenting dalam mewujudkan impian ke luar negeri adalah meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris. 

SHARE

Sarjana Ngetik

Sarjana Ngetik merupakan sebuah blog berbagi informasi, tips dan trik dan tutorial di dunia internet. Ngakunya sih Sarjana, padahalmah belum sarjana hehehe.