Info Router Wifi yang Harus Anda Tahu Sebelum Membelinya


Di era modern abad ke-21 ini, internet memang sangat diperlukan. Karena hampir semua aktifitas memerlukan adanya konektifitas dengan internet. Mulai dari urusan sosial, pencarian informasi, eduksi, komunikasi, bahkan bisnis. Internet sendiri bisa diakes jika ada memiliki paket kuota atau wifi.

Oleh karena itu, wifi sebagai salah satu perangkat yang bisa mengantarkan jaringan internet memang sangat dibutuhkan. Perangkat yang bisa menghasilkan wifipun beragam, mulai dari telepon seluler, modem, maupun Router Wifi.

Pengertian Router

Dalam menghubungkan beberapa network, diperlukan router sebagai perangkat networknya. Router wifi pun dapat menghubungkan network yang sama maupun dari segi teknologi yang berbeda misal dari topologi star, bus, serta ring.

Saat mengirim paket data melalui internet menuju tujuannya, router melalui proses yang disebut router. Pada lapisan ke 3 dari 7 lapis OSI stack protokol terjadilah proses routing tersebut.

Fungsi Router

Fungsi utama dari sebuah router wifi adalah membagi IP address, baik secara HDCP pada semua perangkat yang terhubung pada router tersebut maupun secara pasif atau Dynamics Host Configurtion protocol.

IP Address yang diberikan router wifi kepada semua perangkat atau komputer akan memungkinkan setiap perangkat tersebut akan saling terkoneksi satu sama lain dan melakukan suatu komunikasi. Entah itu pada internet maupun pada LAN.

Saat ini, dengan semakin canggih dan modernnya router wifi, perangkat yang terkoneksi tidak hanya bisa dihubungkan dengan kabel LAN, kini teknologi wireless hadir untuk lebih mempermudah para penggunanya.

Oleh karena itu, kini tidak mustahil untuk router wifi disambungkan dengan beberapa perangkat, seprti gadget, laptop, komputer, bahkan smartphone. Perangkat-perangkat tersebut dapat disambungkan selama masih dalam jangkauan router. Sedangkan teknologi yang digunakannya memanfaatkan gelombang radio yang dipancarkan oleh router wifi tersebut.

Cara Kerja Router Wifi

Terkadang ada sebuah pertanyaan tentang bagaimanakah sebenarnya cara kerja dari router  wifi? Mungkin bagi yang “awam” teknologi terutama router, akan lebih penasaran dan timbul banyak pertanyaan. Nah, untuk menjawab rasa ingin tahu tersebut, yuk simak sedikit penjelasan mengenai cara kerja router wifi ini.

Dengan teknologi routing, router memiliki cara kerja dengan terlebih dahulu  merutekan suatu data/paket informasi. Router tersebut akan mengetahui perjalanan informasi, akan sampai dimana? Apakah pada jaringan yang sama atau berbeda. Router akan meneruskannya pada jaringan tersebut jika informasinya berbeda dan sebaliknya.Router akan menghalangi paket atau data itu keluar jika paket yang dituju memiliki jaringan yang sama.

Ragam Router Wifi

Mungkin sebagian dari Anda pernah menjumpai bermacam-macam router wifi. Ya, berhubung router wifi kini banyak dibutuhkan, maka banyak juga dari perusahaan-perusahaan yang bergerak dibidang serupa berlomba-lomba dalam memenuhi kebutuhan konsumen. Berikut contoh dari beberapa jenis merek router wifi:

1. ADSL Wireless Routers

Ada 3 model modem router yang diproduksi yaitu TD-8816, TD-8817, dan TD-8840T. Ketiga tipe ini merupakan gabungan dari modem dan router yang tergabung dalam satu perangkat. Fitur yang tersedia adalah sebagai berikut :

  • Dengan layanan ADSL, dapat berbagi internet
  • Downstreamnya mencapai 24Mbps
  • Dilengkapi firewall atau NAT (pelindung ancaman internet)
  • Dukungan terhadap quality of service (QoS)
  • Dilengkapi dengan ethernet port

Sedangkan diantara ketiga serinya juga terdapat perbedaan, yaitu :

  • TD-8816 dilengkapi 1  port RJ45 10/100Mbps Ethernet
  • TD-8817 dilengkapi dengan USB port serta 1 port RJ45 10/100Mbps Ethernet
  • TD-8840T dengan 4x port RJ45 Ethernet 10/100Mbps, tanpa USB port

2. Asus RT-AC66U

Dikemas dengan teknologi 802.11 ac, produk wireless N900 ini sukses di pasaran dengan rating tinggi. Fitur utama yang dimiliki router wifi ini antara lain  :

  • Dual band wireless N900 speed up to 450Mbps
  • 3 antena external berteknologi AiRadar
  • 4xGigabit LAN port dan 1xGigabit WAN port
  • 2x USB 2.0 port
  • Dukungan media server DLNA compliant
  • Dual fungsi, router dan acces point

3. TP-Link Archer C7

Fitur utama:

  • Simultaneous dual band  total bandwidth hingga 1750 Mbps
  • 3x antenna external 5dBi dan 3 antenna internal dengan teknologi Omni directional broadcast
  • Port Ethernet Gigabit baik LAN (4x) maupun WAN (1x)
  • Dua USB port yang memudahkan Anda untuk sharing
  • Kendali bandwidth berbasis IP address.
  • Mendukung guest network
  • Enkripsi WPA dengan tombol WPS 

4. Archer C9

Fitur utama router wifi Archer C9:

  • Basis teknology Wireless AC1900
  • 3x antenna luar dual band Omni-directional
  • Teknology Beamforming
  • 4x Gigabit LAN dan 1x Gigabit WAN
  • 1x USB 3.0 dan 1x USB 2.0
  • Power processor dual core 1GHz
  • Dual band simultaneous speed up to 600Mbps di 2.4GHz untuk 802.11N dan 1300Mbps di 5GHz untuk 802.11AC

5. Netgear R7000 Nighthawk

Fitur utama:

  • wireless ac1900 dual band simultaneous
  • Technology antenna beamforming
  • Technology high power radio amplifiers
  • WiFi Transmitters/Receivers (Tx/Rx) 3×3 (2.4GHz) + 3×3 (5GHz)
  • 1GHz dual core processor, memory 128MB flash dan 256MB RAM
  • Gigabit ports dan 1x USB 3.0 dan 1x USB 2.0
  • Prioritas bandwidth untuk streaming gamming dan video
  • Support Time Machine untuk Mac

6. Linksys WRT 1600AC

Fitur utama:

  • Dual band simultan, bandwidth hingga 600Mbps (2.4GHz band) dan hingga 1300Mbps (5GHz band)
  • Berbasis wireless AC1900
  • Terdapat 4 antenna luar
  • Berbasis OpenSOurce Linux
  • 4x Gigabit Ethernet LAN dan 1x Gigabit WAN
  • 1x USB 3.0 usper cepat dan 1x USB 2.0
  • Processor dual core meski  untuk kerja berat
  • System keamanan tinggi

Sangat beragam bukan produk untuk perangkat router wifi? Nah, bagi Anda yang berniat untuk memiliki sebuah Router wifi, sebelumnya perhatikan juga beberapa hal tentang router wifi :

A. 802.11 b/g/a/n
Angka 802.11 merupakan standard internasional yang dikeluarkan oleh IEEE dimana bertugas mengatur segala tentang wifi, berikut penjelasan dari angka tersebut :

  • 802.11 b mengatur wifi pada frekuensi 2.4 Hz, dengan kecepatan transfer 11 Mbps
  • 802.11 g mengatur wifi pada frekuensi 2.4 Hz, dengan kecepatan transfer 54 Mbps
  • 802.11 a mengatur wifi pada frekuensi 5 Hz, dengan kecepatan transfer 54 Mbps
  • 802.11 n mengatur wifi pada frekuensi 2.4 Hz dan 5 Hz, dengan kecepatan transfer 119 Mbps


B. Acces Point (AP) versus Router
Jika pada sebuah perangkat wifi pada speknya tidak tertera router, berarti perangkat tersebut hanyalah sebuah perangkat Acces Point. Jangan tergiur dengan kecepatannya, jika itu hanya acces point.

C. Kecepatan Router Wifi
Kecepatan 500 Mbps, 300 Mbps, dan 150 Mbps, angka tersebut bukanlah kecepatan pengguna  wifi saat mengakses internet melalui router wifi. Karena jarak mempengaruhi kecepatan dan jarak yang ideal adalah jarak yang sedekat mungkin dengan perangkat router.

Kini Anda sudah lebih paham  bukan tentan router wifi ini? Informasi di atas semoga bisa menjadi panduan Anda jika ingin memiliki router wifi. Pilihlah router wifi berdasarkan kebutuhan Anda dalam mengakses internet.

Ada banyak perangkat sebagi penghubung jaringan internet selain router. Oleh karena itu jangan sampai Anda salah memilih perangkat yang tidak sesuai dengan keinginan Anda.

SHARE

Sarjana Ngetik

Sarjana Ngetik merupakan sebuah blog berbagi informasi, tips dan trik dan tutorial di dunia internet. Ngakunya sih Sarjana, padahalmah belum sarjana hehehe.