Cara Edit Foto Plotagraph Menggunakan Android

MbahTekno - Cara Edit Plotagraph di Android

Plotagraph belakangan ini menjadi tren baru di media sosial instagram.Plotagraph mirip seperti efek Cinemagraph yaitu merupakan sebuah efek animasi dimana pada salah satu objek menjadi bergerak pada bagian foto tertentu misalnya pada background foto namun orangnya tidak bergerak seperti halnya sebuah foto.

Untuk saat ini aplikasi Plotagraph baru hadir pada perangkat komputer desktop seperti windows, Mac , Linuk dan untuk smartphone hanya tersedia di iOS .

Lalu bagaimana untuk pengguna smartphone android ?

Nah, sebagai alternatif karena aplikasi plotagraph belum hadir untuk versi android , kamu bisa mencoba aplikasi Gif Me!Camera . Aplikasi yang satu ini fungsinya bisa dibilang hampir mirip dengan aslinya yaitu sama - sama bisa digunakan untuk mengedit foto tak bergerak mnjadi foto bergerak . Hasilnya nanti akan berupa animasi gif atau video berdurasi pendek .

MbahTekno - Cara Edit Plotagraph di Android


Daripada penasaran langsung simak caranya berikut ini :

1. Download dan Jalankan Aplikasi Gif Me! Cam. Download Disini
2. Jepret foto baru atau bisa pilih dari koleksi foto yang sudah ada di galeri
3. Kamu bisa mulai merekam atau menciptakan gambar animasi baru hingga 14 detik
4. Kamu juga bisa menambahkan filter dan efek jika perlu untuk mempercantik fotomu
5. Tentukan nama file dan tipe gif-nya , kemudian simpan dan fotomu siap di share !

Kurang lebih seperti itulah cara edit foto seperti plotagraph di Android . Untuk alternatif lainnya anda juga bisa mencoba aplikasi bernama loopsie di Google Play Store . Selamat Mencoba !

SHARE

Sarjana Ngetik

Sarjana Ngetik merupakan sebuah blog berbagi informasi, tips dan trik dan tutorial di dunia internet. Ngakunya sih Sarjana, padahalmah belum sarjana hehehe.